INTERAKSI.CO, Batulicin – Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan ambulan dengan truk terjadi di kawasan Kecamatan Mantewe, Kabupaten Tanah Bumbu, Sabtu (8/3/2025).

Kecelakaan ini menyebabkan sejumlah orang luka-luka. Sementara ambulan milik RSUD Tanah Bumbu mengalami ringsek parah di bagian depan.

Informasi dihimpun interaksi.co, empat orang yang terlibat kecelakaan sudah dibawa ke RSUD Amanah Husada untuk mendapatkan perawatan medis. Satu di antaranya sempat terjepit di mobil ambulan.

Keduanya dalam perjalanan pulang usai mengantar pasien ke RSUD Amanah Husada di Sepunggur.

Dari video yang diterima interaksi.co, kondisi truk jauh lebih parah. Bagian depannya hancur dengan posisi truk terguling.

“Kemungkinan kejadiannya baru saja (siang ini),” ucap seorang relawan.

Saat dikonfirmasi, Kasat Lantas Polres Tanah Bumbu, AKP Eko Guntar, membenarkan kejadian tersebut.

“Sementara anggota Polsek sudah di lokasi. Anggota kami masih menuju TKP,” ucap AKP Eko, Sabtu siang.

Author