INTERAKSI.CO, Banjarmasin – Warga Antasan Kecil Timur dikejutkan dengan kobaran api yang melahap permukiman padat penduduk, tepatnya di Jalan Antasan Kecil Timur Dalam, Gang Merah Muda, Kecamatan Banjarmasin Utara, Rabu (7/5/2025) dini hari.
Ketua RT 13, Abdul Hamid, mengatakan kebakaran terjadi sekitar pukul 01.00 WITA.
Ia menyebut api pertama kali muncul dari rumah salah satu warganya yang diduga mengalami gangguan jiwa dan memiliki kartu merah (kartu tanda pasien rumah sakit jiwa).
“Dia (diduga) membakar, tetapi kita tidak tahu persisnya kapan. Saat itu apinya sudah membesar. Kadangkala membakar kabel di malam hari,” kata Abdul Hamid kepada Interaksidotco.

Baca juga: Update Kebakaran di Pelabuhan Samudera Tanah Bumbu: Empat Bangunan Ludes
Api yang cepat membesar membuat sejumlah rumah di RT 13, termasuk rumah Abdul Hamid sendiri, hangus terbakar. Banyak barang berharga milik warga juga tidak sempat diselamatkan.
Di lokasi yang sama, Koordinator Lapangan Taruna Siaga Bencana (Tagana), Harnoto, menyampaikan hasil pendataan sementara jumlah korban terdampak.
Kepada Interaksidotco, Harnoto mengungkapkan ada 15 Kepala Keluarga (KK) dengan total 36 jiwa yang terdampak dalam peristiwa ini.

“Di antaranya enam rumah rusak berat, sisanya rusak ringan,” jelas Harnoto saat diwawancarai di lokasi kejadian.
Meski tidak ada korban jiwa, kerugian akibat kebakaran ini ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.