INTERAKSI.CO, Batulicin – Lembaga Pers Mahasiswa Politeknik Batulicin terus memperkuat peran media untuk kemajuan kampus.

Pada Rabu (12/3/2025), LPM Politeknik Batulicin menggelar kegiatan “Penguatan LPM dan Humas untuk Branding Kampus” yang berlangsung di ruang Tenaga Pendidik.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Direktur III Heri Maryadi menyampaikan aspirasinya sekaligus memberikan motivasi kepada anggota Lembaga Pers Mahasiswa (LPM).

Branding kampus melalui pers sangat penting. Dengan banyaknya informasi yang disebarluaskan, kampus akan terasa hidup dan dikenal masyarakat, bahwa Politeknik Batulicin itu ada di Tanah Bumbu, Batulicin,” ucapnya.

“Saya juga berharap mahasiswa mampu mengasah kemampuan soft skill mereka. Melalui LPM ini, mahasiswa bisa mengembangkan keterampilan yang tidak hanya terbatas pada program studi yang mereka pilih saat kuliah,” tambahnya.

Selain Heri Maryadi, Wakil Direktur II Muhammad Yusuf dan mitra jurnalis, Puja Mandela, turut menyampaikan pendapat serta tahapan dan rencana yang akan dilakukan LPM ke depannya.

“Berita yang dibuat oleh Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) tidak hanya memuat informasi internal kampus, tetapi juga eksternal. LPM bisa menjadi jembatan informasi antara masyarakat dan mahasiswa,” kata Muhammad Yusuf.

Baca juga: PJTD LPM Warta JITU: Membangun Militansi, Mengedepankan Etika

Sementara itu, Puja Mandela, pemred Interaksidotco, menyatakan kesiapannya untuk menjadi pembimbing sekaligus mentor bagi LPM. 

“Dengan senang hati saya siap mendampingi dan membimbing LPM dalam proses pengembangan dan pemberitaan,” ujarnya.

Melalui rapat ini, diharapkan Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) mampu menjadi jembatan informasi antara mahasiswa dan masyarakat. 

Selain itu, informasi yang disampaikan dalam rapat ini menegaskan bahwa Politeknik Batulicin akan segera bertransformasi menjadi Universitas Borneo Merdeka, sehingga keberadaannya semakin dikenal luas oleh masyarakat Tanah Bumbu.

Rapat tersebut dipimpin oleh Wakil Direktur II Politeknik Batulicin, Muhammad Yusuf, dan Wakil Direktur III, Heri Maryadi. Kegiatan ini juga dihadiri oleh perwakilan Humas Kemitraan, Puja Mandela, mitra jurnalis dari Interaksidotco.

Author