INTERAKSI.CO, Banjarmasin – Dwayne “The Rock” Johnson mengejutkan publik lewat transformasi totalnya dalam trailer perdana film biopik “The Smashing Machine” yang dirilis Selasa (29/4/2025).
Dalam cuplikan tersebut, sosok Johnson tampak nyaris tak dikenali, jauh dari citra bintang laga khas Hollywood yang selama ini melekat padanya.
Film produksi Studio A24 ini mengangkat kisah nyata Mark Kerr, legenda UFC yang berjaya di akhir 1990-an hingga awal 2000-an.
Tak hanya menyorot kemenangan dan gelar juara Kerr, film ini juga membongkar sisi kelam sang petarung: ketergantungan obat, luka batin, dan pergolakan emosional yang mengancam hidup dan kariernya.
Disutradarai oleh Benny Safdie—yang sebelumnya dikenal lewat film Uncut Gems—The Smashing Machine menjadi debut solo penyutradaraannya.
Di sisi lain, bagi Johnson, film ini adalah langkah besar menuju ranah drama serius yang jauh dari genre aksi yang selama ini ia geluti.
“Saya berada di titik karier yang membuat saya ingin bermain dalam film yang menggali sisi manusia, tentang rasa sakit dan perjuangan,” ungkap Johnson kepada Variety.
Baca juga: Avengers: Doomsday Mulai Syuting, Tapi Naskah Masih Belum Rampung
Untuk memerankan Kerr, Johnson menjalani makeover besar-besaran. Ia yang dikenal dengan kepala plontos kini muncul dengan rambut. Struktur wajahnya pun dibuat lebih tegas dan kotak, menyerupai ciri khas Mark Kerr.
Aktor serba bisa Emily Blunt turut ambil peran sebagai Dawn Staples, istri Kerr. Ini menjadi kolaborasi keduanya setelah Jungle Cruise (2021). Menariknya, mereka juga akan tampil bersama Leonardo DiCaprio dalam proyek film garapan Martin Scorsese di masa mendatang.
Bintang MMA Bas Rutten dan Oleksandr Usyk juga ikut ambil bagian dalam film, memperkuat nuansa otentik dunia bela diri campuran (MMA) yang menjadi latar cerita.
Judul The Smashing Machine sendiri diambil dari dokumenter HBO tahun 2002 yang menyorot kehidupan Kerr di balik ring.
Dalam dokumenter itu, Kerr digambarkan sebagai juara yang rapuh secara emosional dan kerap terjerumus dalam ketergantungan narkotika serta hubungan pribadi yang kacau.
Film ini dijadwalkan tayang serentak di bioskop mulai 3 Oktober 2025 dan diharapkan menjadi salah satu karya terkuat A24 tahun ini dalam jajaran film biopik.