INTERAKSI.CO, Batulicin – Tiga tahun telah berlalu sejak perilisan album kompilasi Hikayat Tanah Koesan. Album yang lahir dari semangat perayaan Tanah Bumbu Record Store Day 2022 itu menjadi tonggak penting dalam sejarah musik Bumi Bersujud.

Digelar di venue yang membangkitkan nostalgia era kejayaan rilisan fisik, Tanah Bumbu Record Store Day kala itu bukan sekadar ajang jual beli musik, tetapi juga ruang apresiasi bagi musisi-musisi daerah.

Sebagai bentuk penghargaan, panitia merilis album kompilasi Hikayat Tanah Koesan yang memuat 17 lagu dari 17 musisi Tanah Bumbu.

Dalam sesi lelang eksklusif, salah satu salinan album tersebut berhasil terjual seharga Rp1 juta yang mencerminkan tingginya minat dan penghargaan terhadap karya musik tersebut.

Acara juga dimeriahkan dengan sesi hearing, di mana pengunjung diajak mendengarkan langsung karya-karya pilihan dari album ini. Lagu seperti “Pergilah” dari Revife, “Logika” oleh Uniqly, “Pagatan” dari Ska Men Rider, “Musuh Abadi” milik The First, hingga “Teman Hidupku” karya Rizky Novdiandi.

Baca juga: Siap Nostalgia? Boyz II Men Kembali Konser di Jakarta

Momen ini juga menyorot kehadiran produser muda berbakat, Prima Yuda Prawira, atau yang lebih dikenal dengan nama Gobe. Ia tampil dalam sesi talk show bersama Icha Rahmi dan jurnalis Puja Mandela, membagikan pandangannya seputar dunia produksi musik.

Gobe, yang kala itu sukses memproduseri band Peimitive Monkey Noose menyampaikan optimismenya terhadap masa depan musik Tanah Bumbu.

Album Hikayat Tanah Koesan kini bukan hanya menjadi dokumentasi musikal, tapi juga simbol pergerakan kreatif anak-anak muda Tanah Bumbu dalam membangun ekosistem musik yang kuat dari daerah.

Berikut tracklist dalam album tersebut:

  • Batulicin Youth Crew – Primitive Monkey Noose
  • Pagatan – Ska Men Rider
  • Rubrik Bencana – Puja Mandela
  • Jahanam – Karengkang
  • Aku Anak Indonesia – The Kids Of Today
  • Musuh Abadi – The First
  • Pergilah – Revife
  • Bohong – AS Band
  • Setengah – Setengah – Robby Simangunsong
  • Diandra – LDR
  • Asa – Ades
  • Pergilah – Revife
  • Dream – G.E.A.R
  • Teman Hidupku – Rizky Novdiandi
  • Takkan Kemana – Fahry
  • Ku Benci Caramu – Renny

Author