INTERAKSI.CO, Banjarbaru – Meski belum dilaunching secara resmi, tetapi media online multi-platform interaksidotco akan segera menjalankan salah satu program unggulannya.
Program tersebut diberi nama “Interaksi bersama Pelajar”. Untuk menjalankan program edukatif ini, interaksidotco akan berkolaborasi bersama sejumlah sekolah di Kabupaten Tanah Bumbu.
“Interaksi bersama Pelajar akan memperkenalkan bagaimana jurnalis modern bekerja. Tak hanya harus memiliki kemampuan menulis yang baik saja, tapi sekaligus harus bisa menjadi konten kreator,” kata Pemimpin Redaksi Interaksidotco, Puja Mandela, Selasa (22/10/2024).
Redaksi interaksidotco akan memperkenalkan dasar-dasar ilmu jurnalistik, etika, aplikasi editing foto dan video, dan banyak hal lainnya, menyesuaikan dengan permintaan audiens. Meski begitu, kemampuan menulis sebagai basic skill tetap akan jadi prioritas.
“Jurnalis hari ini jangan sekadar bisa menulis saja, tetapi harus multitasking. Harus bisa apa saja, termasuk mengedit foto, video, bahkan di dalam Sekolah Jurnalisme Indonesia yang saya ikuti, wartawan wajib memiliki public speaking yang baik. Spirit itu yang akan kami perkenalkan kepada para pelajar,” ucap pria kelahiran Banjarmasin itu.
Sekadar diketahui, dalam Sekolah Jurnalisme Indonesia angkatan ke-IV yang digelar PWI Kalsel, Puja Mandela berhasil menyabet poin tertinggi kedua (90 poin) dari 30-an peserta yang diseleksi dari 500-an wartawan di Kalimantan Selatan.
Sejauh ini sudah ada beberapa sekolah yang akan bekerja sama dengan Interaksidotco dalam program Interaksi bersama Pelajar. Redaksi Interaksidotco, kata dia, membuka peluang seluas-luasnya bagi pihak sekolah, kampus, organisasi, atau komunitas, yang ingin melakukan kerja sama.
“Jadi tidak terbatas pada pelajar saja. Kami juga membuka peluang kerja sama dengan organisasi dan komunitas. Sudah ada beberapa yang menjalin komunikasi dengan saya,” ucapnya.
Media multi-platform interaksidotco pertama kali beredar di dunia maya pada Juni 2024. Hingga Oktober tahun ini jumlah pengunjung website-nya sudah mencapai puluhan ribu, sementara di TikTok, views-nya sudah mencapai ratusan ribu.