INTERAKSI.CO, Banjarmasin – Mantan pelatih timnas sepak bola Indonesia, Shin Tae-yong, kini merambah dunia perfilman. Pelatih asal Korea Selatan ini akan tampil sebagai cameo dalam film horor komedi “Ghost Soccer: Bola Mati”, memerankan dirinya sendiri.
Konfirmasi kehadiran Shin Tae Yong disampaikan oleh Budi Yulianto, eksekutif produser Sinemata Buana Kreasindo, sebelum syuting yang berlangsung pada Minggu, 19 Januari 2025, di Subang, Jawa Barat.
“Kami mendapatkan kesempatan luar biasa dengan kehadiran Coach Shin Tae Yong sebagai cameo. Ini menjadi momen kenang-kenangan sebelum beliau kembali ke Korea,” ungkap Budi.
Cerita di Balik Keterlibatan Shin Tae Yong
Awalnya, kehadiran Shin Tae Yong dalam film ini tidak direncanakan karena skenario dan jadwal produksi sudah berjalan. Namun, situasi berubah setelah Shin Tae Yong dipecat oleh PSSI pada 6 Januari 2025.
Menurut Budi, ide menghadirkan Shin Tae Yong muncul saat salah satu rekan tim produksi menghadiri konferensi pers dan syukuran film tersebut. “Rekan kami mengusulkan agar Coach Shin dihadirkan untuk memberikan semangat kepada penonton sekaligus menjadi kenang-kenangan,” ujar Budi.
Baca juga: Film Horor “Rumah Teteh: Helena Story” Siap Tayang Februari 2025
Film ini menceritakan perjuangan kelompok anak muda miskin yang tinggal di area kuburan dan bermimpi bermain sepak bola di lapangan mewah milik klub Super FC, sebuah tim elit yang sering mempermalukan lawannya.
Tokoh utama, Dondi (Fajar Nugra), Arif (Rin Hermana), dan Indra (Damara Finch), hanyalah penjual bunga tabur di area pemakaman. Mereka sering diolok sebagai “anak demit” yang punya mimpi tak masuk akal.
Kemarahan mereka memuncak hingga menendang bola butut yang secara tak sengaja merobohkan nisan milik Baron Permana (Baper), seorang mantan pemain bola hebat. Hal ini memicu kejadian mistis, membangkitkan arwah Baper beserta penghuni nisan lain.
Budi Yulianto berharap film ini tidak hanya sukses di layar bioskop, tetapi juga dapat tayang di platform OTT. Dengan kombinasi humor, horor, dan nuansa olahraga, film ini diharapkan mampu menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan.