INTERAKSI.CO, Batulicin – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) meraih dua penghargaan pada lomba Pos Satlinmas dan Pos Kamling Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan.
Pos Satlinmas Karya Bakti di Kelurahan Kota Pagatan, Kecamatan Kusan Hilir, dinobatkan sebagai Juara Pertama kategori tingkat kelurahan.
Selain itu, Pos Kamling Desa Karang Rejo, Kecamatan Karang Bintang, menempati posisi kedua setelah dinilai konsisten menjaga ketertiban dan kesiapsiagaan di lingkungannya.
Baca juga: Anggota DPRD Tanah Bumbu Imbau Orang Tua dan Guru Ajarkan Literasi Digital Sejak Dini
Penghargaan berupa piala, hadiah, dan piagam diberikan Gubernur Kalsel melalui Sekretaris Daerah Kalsel pada Apel HUT KORPRI ke-54 di halaman Kantor Gubernur Kalimantan Selatan, Senin (1/12/2025).
Kepala Satpol PP dan Damkar Tanah Bumbu, Syaikul Ansari, menyampaikan bahwa prestasi tersebut merupakan hasil kerja sama berbagai pihak yang berkomitmen memperkuat keamanan lingkungan. Ia menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam menjaga ketertiban bersama.
Menurutnya, keamanan tidak hanya menjadi tugas aparatur, tetapi juga tanggung jawab warga yang diwujudkan melalui koordinasi aktif antara masyarakat dan pemerintah daerah.
Pemkab Tanah Bumbu berharap capaian ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh pos keamanan di desa maupun kelurahan untuk meningkatkan pelayanan dan memperkuat solidaritas warga.





